Home » Tips » Cara Menggunakan Saldo Bonusku dari Aplikasi Akulaku

Cara Menggunakan Saldo Bonusku dari Aplikasi Akulaku

Halo sahabat senang berbagi kali ini kita akan membahas Cara Menggunakan Saldo Bonusku dari Aplikasi Akulaku. Perlu anda ketahui saldo bonusku akulaku ini hanya dapat kita gunakan untuk memotong pembayaran dengan produk fisik saja. Jadi jika anda menggunakannya untuk beli pulsa, paket data, bayar tagihan saldo bonusku ini tidak bisa kita gunakan. Oleh karena itu anda harus menggunakannya untuk melakukan pembayaran saat pembelian produk fisik.

Cara Menggunakan Saldo Bonusku dari Aplikasi Akulaku ini juga tidak bisa kita gunakan 100% dari total pembayaran kita. Misalnya harga barang yang kita beli adalah Rp80.000 lalu saldo bonusku kita 80 ribu juga. Maka hanya 40 ribu saja yang bisa kita gunakan untuk memotong harga sebesar 50%. Jadi jika anda ingin menggunakan keseluruhan saldo bonusku anda pastikan membeli barang 2x lebih dari saldo bonusku yang kamu miliki.

Untuk mendapatkan saldo bonusku dari Aplikasi Akulaku ini anda bisa mengikuti event undang teman dari akulaku. Karena lumayan juga imbalannya hingga Rp100.000/undangan. Namun pastikan teman yang anda undang melakukan verifikasi dengan mengajukan kredit dengan foto ktp dan foto selfie dari Aplikasi Akulaku ini. Silahkan ajukan limit dari akulaku ini dan dapatkan imbalannya.

Cara Menggunakan Saldo Bonusku dari Aplikasi Akulaku

Cara Menggunakan Saldo Bonusku dari Aplikasi Akulaku
  • Step pertama pastikan anda sudah memindahkan saldo bonusku kemenu personal dan klik Bonusku. Jika sudah ada anda bisa memulai menggunakannya dengan membeli produk fisik.
  • Misalkan mimin mempunyai saldo Bonusku 80 ribu jika ingin menggunakannya semuanya. Mimin telah membeli produk fisik misalnya jam dengan harga 160 ribu. Jadi dengan begitu semua saldo bonusku dari aplikasi akulaku ini dapat mimin gunakan semuanya.
  • Kemudian silahkan pilih pembayaran jangan dengan cicilan pilih pembayaran dengan saldo. Karena jika anda mencicil pembelian barang fisik ini anda tidak dapat menggunakan saldo bonusku ini.
  • Step selanjutnya anda bisa langsung melakukan pembayaran sisanya dnegan memilih metode pembayarannya bebas. Lalu anda jika sudah membayar sisanya anda bisa menunggu barang anda tiba. Jadi seperti itu guys caranya begitu mudah bukan dan bisa anda coba. Lumayan juga bisa menggunakan saldo bonusku untuk potongan harga pembelian produk fisik anda.

Bukti Saldo Bonusku dari Aplikasi Akulaku

Bukti Saldo Bonusku dari Aplikasi Akulaku

Penggunaan Saldo Bonusku dari Aplikasi Akulaku

Penggunaan Saldo Bonusku dari Aplikasi Akulaku

Artikel Lainnya : Cara Mendapatkan Voucher Belanja Gratis dari Aplikasi Akulaku Android

Akhir Kata

Itulah Cara Menggunakan Saldo Bonusku dari Aplikasi Akulaku sangat mudah memang dan bisa langsung anda coba. Jadi seperti itu saldo bonusku bisa anda gunakan untuk potongan harga pembelian produk fisik dan tidak bisa anda gunakan untuk pembelian dengan bayaran cicilan. Ok selamat anda mencoba dan dapatkan saldo bonusku lebih banyak lagi.