Home » Tips » Cara Setor Tunai BNI Tanpa Harus ke Teller

Cara Setor Tunai BNI Tanpa Harus ke Teller

Cara setor tunai BNI

Sebagai pengguna BNI, mungkin anda belum mengetahui ada cara setor tunai BNI tanpa harus harus menggunakan rekening tabungan. Tanpa harus pergi ke bank dengan membawa dokumen tertentu. Kini, semu dapat dengan mudah dilakukan hanya menggunakan kartu ATM saja.

Setor tunai adalah kegiatan menabung di rekening bank tertentu dan bisa diambil kapanpun dengan syarat dan ketentuan tertentu. Mayoritas bank telah mengizinkan nasabahnya untuk melakukan setor tunai, termasuk salah satunya adalah Bank Negara Indonesia (BNI).

Menabung tanpa melalui teller memberikan banyak keuntungan karena jauh lebih cepat dan juga efisien. Anda tidak perlu pergi jauh-jauh ke kantor cabang bank, tetapi cukup pergi ke ATM khusus Cash Deposite Machine yang sangat mudah ditemukan.

Selain itu, anda tak perlu antri panjang seperti pada saat menunggu giliran panggilan di kantor cabang bank BNI. Sekalipun antri, pasti tidak akan memakan waktu yang lama. Maka dari itu, menabung dengan cara setor tunai melalui ATM menjadi pilihan yang tepat.

Lokasi Mesin ATM Setoran Tunai BNI

Mungkin anda belum tau dimana lokasi ATM setor tunai BNI terdekat. Dan anda tidak perlu khawatir dengan hal tersebut, sebab dengan berbekal smartphone saja anda bisa mengetahui lokasi ATM setoran tunai di seluruh Indonesia. Bagaimana caranya?

  • Pertama, silakan kunjungi terlebih dahulu website resmi BNI di https://www.bni.co.id/id-id/kontak/lokator/atm
  • Berikutnya, pilih Provinsi dan juga Kabupaten/Kota..
  • Pada bagian kata kunci boleh dikosongkan atau isi saja dengan alamat, nama kelurahan/desa atau nama kecamatan di wilayah anda.
  • Untuk tipe ATM, silakan pilih Cash Recycle Machine. Sebagai pengetahuan untuk anda, Cash Recycle Machine merupakan mesin ATM yang dapat berfungsi sebagai setor tunai sekaligus tarik tunai.
  • Terakhir klik “cari”

Jika di lokasi tersebut memang terdapat ATM setor tunai, maka akan muncul detail alamat lokasinya. Sementara itu, jika tidak ada, tidak akan muncul apa-apa. Ini adalah cara termudah untuk mengetahui alamat lokasi tempat adanya mesin ATM berbagai jenis untuk Bank Negara Indonesia (BNI).

Cara Setor Tunai BNI Tanpa Ke Teller

Apabila anda sudah mengetahui dimana lokasi ATM tersebut, maka anda telah dapat menuju ke sana untuk melakukan setoran tunai. Anda tidak perlu membawa banyak dokumen ke ATM, tetapi cukup membawa sejumlah uang pecahan 50 ribu dan atau 100 ribu serta kartu ATM.
Jumlah maksimal uang yang dapat disetorkan dalam 1 kali kesempatan adalah 50 juta rupiah. Langsung saja, berikut ini cara setor tunai BNI melalui mesin setoran tunai :

  • Masukkan kartu ATM anda. Pastikan kartu dimasukkan dalam posisi yang benar.
  • Selanjutnya pilih bahasa. Untuk yang ini, bagi orang awam silakan pilih Bahasa Indonesia saja supaya lebih mudah mengikuti proses berikutnya.
  • Masukkan PIN ATM BNI dengan benar. Awas, jangan sampai salah 3 kali karena rekening anda akan terblokir otomatis.
  • Pilih “setoran tunai”.
  • Pilih “rekening tabungan”.
  • Sekarang masukkan uang anda ke kotak yang telah terbuka. Usahakan uang dalam keadaan yang benar-benar rapi supaya mesin ATM mau memprosesnya.
  • Jika anda sudah memasukkan uang tersebut, silakan pilih “lanjutkan”.
  • Mesin akan memprosesnya. Apabila uang kusut dan tidak rapi, secara otomatis akan tolak mesin dan juga keluar dari mesin ATM tersebut. Anda harus merapikannya lagi dan mencobanya lagi.
  • Sementara itu, jika berhasil akan muncul informasi jumlah setoran. Silakan pilih “setor”.
  • Selesai.

Baca juga : membaca cicilan akulaku dengan Mbanking BNI

Tidak sulit sama sekali. Anda bisa membuktikannya dari sekarang. Demikian pembahasan mengenai cara setor tunai di ATM BNI, semoga bermanfaat dan selamat mencoba.